Ternyata Ini Jenis Makanan Hamster Yang Aman Dikonsumsi

oleh -71 views
hamster-5203446__340
Foto : Pixabay

Panennews.com – Tampilan imut serta karakteristiknya yang lucu menjadikan hamster cukup populer dari dahulu hingga kini. Oleh sebab itu, hewan imut ini sangat banyak dari kalangan masyarakat tengah memeliharanya.

Bagi anda yang memiliki hewan peliharaan hamster tentunya terkadang membingungkan apa makanan yang aman untuk dikonsumsi. Namun jangan khawatir, beberapa jenis makanan ini dipercayai aman untuk dikonsumsi oleh hamster kesayangan anda.

Buah-Buahan

Buah-buahan merupakan salah satu jenis makanan yang aman untuk dikonsumsi oleh hamster. Pasalnya, dalam buah itu tersimpan beberapa jenis vitamin, gizi, hingga mineral untuk menunjang produktivitas hewan tersebut. Selain itu, buah-buahan ini juga sangat mudah dicerna oleh hamster, adapun jenis buah-buahan ini meliputi pisang, pir, hingga melon.

Baca Juga :   Kenali Jenis Hewan Kurban, Dari Ciri Dan Usia Minimalnya

Sayuran

Selain buah-buahan, sayuran juga makanan terbaik yang harus dikonsumsi oleh hamster. Adapun sayuran ini memiliki kandungan gizi dan vitamin dalam jumlah yang cukup banyak. Selain itu, sayuran pun sangat baik untuk tubuh hamster dan sebagai penunjang hamster agar tetap lebih sehat, adapun jenis sayuran yang aman untuk hamster diantaranya bayam, wortel, sawi, selada, hingga mentimun.

Biji-Bijian

Makanan yang satu ini tak kalah pentingnya dari buah dan sayuran. Pasalnya, dalam biji-bijian juga tersimpan senyawa nutrisi yang baik untuk kesehatan hamster. Selain itu, biji-bijian pun disinyalir sangat mudah dicerna oleh hamster. Oleh sebab itu, makanan dari biji-bijian sangat aman untuk dikonsumsi oleh hamster anda.

Baca Juga :   Dispertan Pati Sebut Stok Hewan Kurban Masih Aman

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.