Jenis-Jenis Tanaman Begonia, Cocok Dijadikan Penghias Ruangan

oleh -90 views
begonia-886981_640
Foto : Pixabay

Panennews.com – Tanaman begonia dari dahulu hingga kini keberadaannya cukup populer sebagai tanaman hias. Pasalnya, jenis tanaman tersebut menyajikan tampilan dengan warna yang terbilang indah.

Bagi anda yang menginginkan tanaman penghias ruangan, jenis tanaman begonia ini tentu menjadi solusinya. Beraneka ragam jenis tanaman begonia dengan karakteristik indah yang cocok dijadikan penghias ruangan, adapun jenis-jenis tanaman begonia tersebut diantaranya.

Rex Begonia

Jenis tanaman begonia ini kerap dikenal dengan daun serta warnanya yang cukup indah, biasanya daun dari jenis begonia ini memiliki warna ungu dengan perpaduan warna silver yang tentunya sangat indah. Selain itu, jenis begonia ini juga terbilang mudah dalam perawatannya. Dengan begitu, jenis tanaman rex begonia ini sangat cocok sebagai penghias ruangan.

Baca Juga :   Jaga Ketersediaan, Mentan Amran Kejar Penanaman Jagung Nasional

Double Begonia

Jenis begonia ini cenderung menyerupai bunga mawar. Meski begitu, tanaman ini pun tentunya memiliki warna daun yang sangat menarik serta indah. Terlebih, bunga dari double begonia ini memiliki kelopak bunga cenderung besar dan juga lebar. Selain itu, tampilannya dari atas hingga kebawah juga sangat memalingkan perhatian bagi siapa saja yang melihatnya. Oleh sebab itu, jenis begonia ini terbilang cocok untuk tanaman penghias ruangan.

Rieger Begonia

Warna-warna pada bunga rieger begonia ini memiliki warna terang hingga ciamik. Biasanya warna bunga tersebut meliputi merah, oranye, putih, merah muda, hingga jingga. Selain itu, tampilan daun dari jenis begonia ini tentu tergolong unik. Dengan begitu, rieger begonia ini jadi salah satu tanaman begonia yang cocok untuk ruangan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.