Mundu, Buah Asli Indonesia Yang Tergolong Langka

oleh -891 views
Fruit of Garcinia dulcis or Mundu or Rata or Maphuut or Taklang-anak.
Foto : Istockphoto

Panennews.com – Buah mundu merupakan salah satu jenis buah-buahan yang masih satu kerabat dengan manggis. Buah tersebut biasanya tumbuh dan menjadi primadona buah pada daerah Jawa dan Kalimantan.

Buah ini mempunyai nama Latin Garcinia Dulcis yang masih termasuk famili Clusiceae dengan genus Garcinia. Biasanya buah tersebut banyak ditemukan berkisar antara bulan juli sampai desember.

Secara morfologis, buah tersebut merupakan buah asli dari pohon mundu dengan ukuran pohonnya yang tinggi. Pohon tersebut hijau abadi dengan dilengkapi batangnya tegak lurus berwarna coklat tua, adapun buah mundu tersebut dapat ditemukan pada ujung pohonnya.

Baca Juga :   Bunga Kertas, Dengan Bentuk Dan Warna Yang Cantik

Selain itu, buah mundu pun mempunyai bentuk cenderung bulat dengan warna yang kebanyakan kuning. Buah ini dapat dikonsumsi karena memiliki tekstur daging cenderung lezat dan manis keasaman, daging buah mundu berwarna kuning emas disertai sedikit air. Adapun buah tersebut bisa dikonsumsi dengan langsung dimakan atau pun bisa direbus terlebih dahulu.

Sementara itu, banyak dari kalangan orang yang mengatakan buah tersebut hampir mirip dengan buah kesemek karena buah mundu mempunyai bentuk yang cenderung mirip.

Lebih lanjut lagi, buah tersebut merupakan buah asli dari tanah subur Indonesia. Namun, banyak dari kalangan orang yang menilai buah ini sebagai buah kurang penting, karena tidak mempunyai nilai ekonominya sehingga tidak dibudidayakan. Hal tersebut menjadikan buah mundu saat ini kurang dikenal oleh masyarakat luas dan tergolong langka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.