Beringin Karet, Dengan Tampilan Daun Eksotis Cocok Sebagai Tanaman Hias

oleh -78 views
istockphoto-1447125513-612x612
Foto : Istockphoto

Panennews.com – Beringin karet merupakan salah satu jenis tanaman yang tumbuh subur pada wilayah iklim tropis. Tanaman ini sudah banyak penyebarannya pada wilayah Indonesia khususnya Pulau Jawa hingga Kalimantan.

Tanaman dengan nama Ilmiah Ruber Plants ini masih tergabung ke dalam suku famili dari Moraceae. Spesies beringin karet ini juga tergabung ke dalam tanaman beringin lainnya.

Secara morfologi, beringin karet ini tumbuh secara subur pada habitat aslinya dengan ukuran panjang yang mencapai kisaran antara 30 meter. Batangnya berwarna hijau cenderung merah dengan dilengkapi ranting, biasanya batang ini memiliki ranting dalam jumlah yang cukup banyak.

Baca Juga :   Selain Manis, Buah Mangga Juga Bermanfaat Untuk Kesehatan

Selain itu, batang dari tanaman beringin ini mempunyai tekstur yang cenderung keras pada bagian atasnya. Namun, pada bagian bawahnya batang tersebut memiliki tekstur lunak. Adapun batang yang lunak ini biasanya dapat berfungsi sebagai penyimpan bahan makanan tanaman beringin karet tersebut.

Sementara itu, tampilan daunnya ini memang cukup terbilang eksotis. Pasalnya, daun dari tanaman beringin karet memiliki tampilan daun yang mengkilap dengan ukuran daunnya pun cukup besar. Adapun ukuran panjang daun tersebut bisa mencapai hingga kisaran 20 cm.

Baca Juga :   Ekspor Vanili Organik Lombok ke AS, Pemprov NTB serius Libatkan SMK Pertanian

Lebih eksotisnya lagi, daun tanaman beringin karet ini tidak mudah terserang oleh beberapa jenis hama. Pasalnya, daun ini memiliki tampilan mengkilap yang menyebabkan hama tidak mudah terserang hama. Oleh karena itu, tanaman beringin karet ini sangat cocok untuk tanaman hias.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.