Usai Diperiksa, Sejumlah Kuda Asal Sulawesi Siap Berpacu Di Madiun

oleh -30 views
kudapelut
Foto : Dok. Barantan

Panennews.com – Karantina Sulawesi Selatan melalui wilayah kerja Pelabuhan Laut Utama Makassar melakukan pengawasan dan pemeriksaan 3 ekor kuda pacu asal Jeneponto yang akan diberangkatkan ke Madiun.

Kuda – kuda pacu tersebut diperiksa dokumen dan fisiknya oleh pejabat karantina Sulawesi Selatan yang saat itu bertugas.

Setelah pemeriksaan dokumen yang menyatakan kesesuaian antara komoditas yang akan dilaluntiskan dengan dokumen yang disertakan.

Adapun Lutfie Natsir, Pejabat Karantina yang bertugas melanjutkan dengan melakukan pemeriksaan fisik untuk memeriksa apakah terdapat gejala HPHK pada kuda-kuda tersebut.

Baca Juga :   Keluarnya Sertifikat Sehat, 1000 Ekor Babi Dilalulintaskan Ke Singkawang

“Dari hasil pemeriksaan fisik kemudian ke tiga kuda tersebut dinyatakan sehat dan siap berangkat ke Madiun” ujar Lutfie Natsir, di Makassar Selasa (05/12/2023).

Selain itu, sama halnya dengan media pembawa ternak, ketiga kuda yang akan berangkat ini juga dilakukan biosecuruty maksimum dengan melakukan disinfeksi terhadap media pembawa serta alat angkut yang digunakan.

Sementara itu, Lutfie Natsir mengatakan bahwa di Sulawesi Selatan untuk Kabupaten Jeneponto sendiri merupakan salah satu Kabupaten yang terkenal dengan julukan kota kuda.

Baca Juga :   Jalani Audisi Sapi, Hewan Kurban Bantuan Jokowi di Jogja Berbobot 1 Ton

“Berbeda dengan daerah lain di Sulawesi Selatan yang biasa terdapat pasar hewan ternak seperti sapi, kerbau atau kambing, di Jeneponto justru terdapat satu-satunya pasar kuda di Sulawesi Selatan yang terkenal dengan sebutan pasar tolo’” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.