Gerakan Tanam Cabai Di Jepara Tembus Nasional

oleh -19 views
WhatsApp Image 2023-12-11 at 13.46.40
Pj Ketua PKK Jepara, Eka Edy Supriyanta menilik gerakan tanam Cabai di Desa Blingoh, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, (Panennews.com)

Panennews.com – Masyarakat Desa Blingoh, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Jepara, Provinsi Jawa Tengah, sukses memanfaatkan pekarangan untuk menanam cabai.

Hal ini selaras dengan Pemerintah Pusat melalui TP PKK Pusat yang menginisiasi Gerakan Penanaman Cabai sebagai upaya penanganan inflasi.

Saking berhasilnya, Gerakan Tanam (Gertam) warga Desa Blingoh menjadi yang terbaik di Provinsi Jateng. Dan saat ini maju untuk mengikuti Gertam tingkat nasional.

Pj Ketua TP PKK Jepara, Eka Edy Supriyanta mengatakan, Desa Blingoh telah mempersiapkan program semaksimal mungkin untuk bersaing dengan daerah-daerah lain di Nusantara.

Baca Juga :   Pemerintah Keluarkan Kebijakan Pupuk Bersubsidi Bagi Kelompok Tani

“Kemarin sudah masuk tahap verifikasi oleh TP PKK Pusat. Gertam Cabai ini merupakan implementasi dari gerakan Aku Hatinya PKK, ini sangat bagus dan sesuai dengan program nasional yang telah dicanangkan sejak tahun 2017 lalu,” ujarnya, Jumat (08/12/2023).

Menurutnya, Gertam Cabai ini dapat memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat Jepara khususnya di Desa Blingoh.

“Sebab cabai merupakan salah satu komoditas yang memiliki andil dalam penentuan tingkat inflasi,” tuturnya.

Dengan memanfaatkan pekarangan rumah, diharapkan dapat mempermudah masyarakat dalam mendapatkan bahan pangan khususnya cabai.

Baca Juga :   Cegah Inflasi, Pemprov DKI Tanam Pohon Buah Hingga Sayur Di Lahan Urban Farming

Eka mengungkapkan, agar program tersebut dapat dikolaborasikan dengan instansi maupun kelompok lain misalnya dengan Kelompok Wanita Tani (KWT).

“Dengan begitu bisa meningkatkan kuantitas dan kualitas produk yang ditanam,” imbuhnya.

Kader TP PKK Desa Blingoh, Susi mengakui, jika Gertam Cabai memiliki dampak yang luas.

Selama panen, ia mampu mencukupi kebutuhan cabai untuk rumah tangga dan membagikannya dengan tetangga.

“Bibitnya kami dapat dari sisa cabai yang kami beli untuk masak, selain itu Balai Pembibitan Bangsri juga membantu PKK untuk memperoleh bibit gratis,” terangnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.