Pakis Boston, Tanaman Hias Dalam Pot Yang Punya Nilai Estetika

oleh -77 views
-1495028145-612x612
Foto : Pixabay

Panennews.com – Pakis boston merupakan salah satu jenis tanaman hias iklim tropis yang saat ini banyak ditanam hingga dibudidayakan oleh kalangan masyarakat.

Jenis tanaman ini memiliki nama Ilmiah Nephrolepis Exaltata yang masih tergabung ke dalam suku famili dari Lomariopsidaceae. Tanaman ini juga memiliki nama lain seperti pakis pedang hingga pakis rimbun.

Secara morfologi, pakis boston ini dapat tumbuh rimbun dengan ukuran panjang biasanya mencapai hingga kisaran 50 meter.

Batang dari pakis ini biasanya menjalar hingga pada bagian akarnya, adapun batang tersebut biasanya dilengkapi dengan jumlah ranting yang ditumbuhi oleh daunnya.

Baca Juga :   Tanaman Karuk, Dengan Daunnya Berkhasiat

Selain itu, pakis boston ini juga pada batang hingga rantingnya dilengkapi dengan daun yang memiliki bentuk panjang menjuntai serta mempunyai warna hijau cenderung terang.

Lebih jauh, biasanya daun tersebut memiliki ukuran panjang berkisar antara 50 cm dengan lebar dari daun tersebut berkisar antara 6 hingga 10 cm.

Sementara itu, tanaman hias pakis boston ini memiliki keindahan yang cukup luar biasa. Pasalnya, jika pada media tanam seperti lahan luas tanaman ini terlihat biasa saja.

Namun, jika anda menggunakan media tanam berupa pot. Tanaman ini akan terlihat eksotis, karena dengan media tanam pot. Daun dari tanaman pakis boton ini akan menjuntai kebawah.

Baca Juga :   Ketahui Keunggulan Pupuk ZA Untuk Tanaman Budidaya

Oleh sebab itu, tanaman ini sangat terlihat indah menawan bahkan tanaman ini juga akan mengeluarkan nilai estetika tersendiri yang dimulai dari tampilan daun hingga keseluruhan tanaman tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.