Temui Eksportir Beras India, Indonesia Dorong Ketersediaan Beras Nasional

oleh -29 views
ilustrasi beras
Ilustrasi Beras - Foto : Dok. Istock

Panennews.com – Mengantisipasi kemarau panjang, terutama dampak El Nino, Pemerintah terus berupaya menjaga stabilitas ketersediaan beras pangan nasional.

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan bertemu Asosiasi Eksportir Besar India (The Rice Exporters Association CG/TREACG) untuk membahas kerja sama pangan secara business to business. Pertemuan dilakukan di Jaipur, India pada Senin (28/08/2023).

Pada pertemuan itu, perwakilan dan delegasi eksportir beras India dipimpin Alok Bisaria. Dari Indonesia, Mendag Zulkifli Hasan didampingi Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional Djatmiko Bris Witjaksono dan Staf Khusus Menteri Perdagangan Bidang Perjanjian Perdagangan Internasional Bara K Hasibuan.

Baca Juga :   Mie Instan Ditarik Di Taiwan, BPOM Harus Segera Uji Sampling

“Saya mendorong TREACG untuk terus meningkatkan kerja sama pangan dengan Indonesia, dengan melanjutkan komunikasinya dengan Bulog untuk penyiapan akses pasar beras yang lebih luas dari India, secara bisnis. Saya juga mendorong agar TREACG dapat terus berkoordinasi dengan pelaku usaha beras Indonesia,” ujar Mendag Zulkifli Hasan.

Selain itu, Mendag Zulkifli Hasan juga meminta TREACG untuk berdiskusi lebih intensif dengan Pemerintah India, khususnya dalam kebijakan larangan ekspor beras non basmati.

“Saya menyambut baik pertemuan hari ini dan meminta pelaku usaha beras India untuk dapat meningkatkan lobi ke Pemerintah India terkait larangan ekspor beras non basmati. Saya berpandangan kebijakan tersebut tidak sesuai dengan komitmen India sebagai salah satu sumber utama untuk ketahanan pangan nasional hingga dunia, khususnya beras,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.