Mengenal Kutu Kebul, Hama Tanaman Tomat Yang Berbahaya

oleh -143 views
Ilustrasi Tanaman Tomat
Ilustrasi Tanaman Tomat - Foto : Pixabay/Kie-ker

Panennews.com – Kutu kebul merupakan salah satu jenis serangga yang memiliki lebih dari 600 spesies. Biasanya jenis serangga ini dapat mudah dijumpai pada lahan perkebunan hingga pinggir-pinggir sawah.

Serangga ini sudah cukup familiar dikalangan petani atau pun pembudidaya tanaman. Pasalnya, kutu kebul dikenal sebagai hama yang menyerang berbagai macam jenis tanaman pertanian, biasanya kutu kebul kebanyakan menyerang pada tanaman tomat.

Secara umum, tanaman tomat yang terserang hama kutu kebul akan memiliki gejala bercak-bercak pada daun. Karena hama ini menyerang sel-sel pada daun yang mengakibatkan bercak daun tersebut, hama ini juga mengeluarkan embun madu berwarna hitam. Biasanya embun madu ini dapat mengakibatkan daun hingga buah keriting hingga warnanya pun cenderung menguning.

Baca Juga :   Jamur Cangkir Merah, Si Jamur Dengan Warna Merah Merona

Selain itu, embun madu tadi yang dikeluarkan oleh kutu ini mengandung virus yang disebut begomovirus. Adapun virus tersebut dinilai sangat berbahaya bagi tanaman tomat, biasanya virus ini juga dapat bersifat pribadi menyerang hingga menyebabkan tanaman tomat turun produktivitasnya.

Sementara itu, kerusakan tanaman yang disebabkan oleh jenis hama ini yaitu tanaman tomat membusuk pada daun hingga buahnya dan juga turunnya produktivitas tanaman tomat ini, hal ini bisa dibilang kerusakan kecil. Lebih lanjut, namun kerusakan besar yang disebabkan oleh hama ini dapat menyebabkan tanaman tomat gagal panen hingga tanaman tersebut mati atau pun layu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.