Kementan Sebut Keberhasilan Pangan Harus Melibatkan Berbagai Pihak

oleh -61 views
22ee404d-5974-4ace-b95f-ba5e389876fc-1140x57012
Foto : Dok. Kementan

Panennews.com – Inspektorat Jenderal Kementerian Pertanian berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Blitar untuk memperkuat program menjaga ketahanan pangan dengan berbagai program Kementerian Pertanian (Kementan) yang sudah dicanangkan tahun 2023 ini.

Demi menjamin keberhasilan program-program unggulan Kementerian Pertanian, Inspektur Jenderal Dr. Jan Samuel Maringka menyelenggarakan sebuah forum interaktif yang berjudul “Dialog Jaga Pangan” yang dilaksanakan di Pendopo Kantor Bupati Blitar, Jumat (26/05/2023).

“Keberhasilan membangun pangan tidak bisa dikerjakan sendiri, namun harus melibatkan berbagai pihak termasuk jajaran pemerintah daerah, sehingga tujuan tepat waktu, tepat mutu dan tepat sasaran,” kata Inspektur Jenderal Kementerian Pertanian, Jan S Maringka.

Tak hanya kolaborasi dan sinergi, aspek pengawasan juga menjadi aspek untuk mengawal implementasi program Kementan khususnya dalam menjamin kebutuhan pangan masyarakat Indonesia. Selain itu, pengawasan ini juga sekaligus upaya pemerintah dalam mempercepat pembangunan dan kedaulatan pangan nasional.

Baca Juga :   Panen Sorgum Di Bali, Jadi Upaya Sumber Pangan Masa Depan

“Supaya tidak ada keragu-raguan semua pihak di daerah, supaya program pertanian tidak terhambat. Bersama Jaksa, Polisi dan pemerintah daerah untuk mengawal program pertanian,” tegasnya.

Lebih lanjut, Jan Maringka berharap dengan adanya kegiatan ini dapat menumbuhkan semangat dan kesadaran semua pihak akan pentingnya menjaga ketahanan pangan serta dapat memberikan energi positif bagi kemajuan pertanian dan pangan di Kabupaten Blitar.

“Saya yakin, Hijaunya pertanian ada di Blitar, kita jaga pangan sekarang untuk masa depan. Kita titipkan program pertanian pada kelompok tani dan didukung seluruh bagian masyarakat di Blitar,” pesannya.

Baca Juga :   Unik, Kudapan Khas Indonesia Ini Jadi Sajian Delegasi KTT G-20

Sementara itu, Bupati Blitar, Rini Syarifah mengungkapkan sektor Pertanian berpengaruh signifikan terhadap peningkatan ekonomi masyarakat Blitar, mencapai 47 persen menyumbang PDRB. Diakui Rini, potensi pertanian tersebut terdiri dari tanaman pangan dan hortikultura.

“Padi dan jagung mendominasi, terutama jagung pakan untuk ayam petelur. Kemudian cabai rawit, cabai merah besar, cabai keriting dan bawang merah,” sebutnya.

Lebih jauh, data dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Blitar, produksi padi mencapai 311,943 ton GKG, Jagung 308,612 ton kering pipil, kedelai 3,817 ton. Sedangkan hortikultura, cabai rawit mencapai 79,13 ton, cabai besar 3,239 ton, cabai keriting sebanyak 3,175 ton, dan Bawang Merah 7,505 ton.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.