Panennews.com – Burung beo begitu dikenal sebagai jenis burung yang memiliki kemampuan dalam mengeluarkan suara merdu. Oleh sebab itu, banyak dari kalangan masyarakat tengah memelihara burung tersebut.
Namun, agar kicauannya tambah merdu dibutuhkan sejumlah tips dalam merawatnya. Pasalnya, burung beo yang dirawat secara intens dan baik tentunya akan merangsang kicauan burung ini.
Dalam merawat burung beo, pastikan burung beo memiliki kandang yang cukup luas untuk mempermudah pergerakannya. Oleh sebab itu, tips dalam merawatnya yaitu sediakan kandang yang luas.
Mengingat, kandang yang luas memberikan kenyamanan lebih terhadap burung tersebut. Tak hanya itu, kandang yang luas juga cenderung mencegah burung stres. Sehingga burung beo ke depan akan mengeluarkan suara merdu.
Di samping itu, jagalah selalu kebersihan pada dalam maupun luar kandang. Kandang yang cenderung bersih, biasanya burung beo sangat menyukainya. Hal ini jadi pendongkrak burung beo mengeluarkan kicauan merdu.
Selain itu, berikan juga makanan dengan kandungan gizi serta nutrisi yang lengkap. Pasalnya, makanan dengan gizi lengkap dapat mendongkrak kesehatan tubuh bagi burung beo tersebut.
Lebih lanjut, jika tubuh burung sehat biasanya akan merangsang seluruh sistem pada saluran tenggorokan untuk mengeluarkan suara merdu. Oleh karenanya, berikan burung beo pakan dengan kandungan gizi lengkap.
Sementara itu, ciptakan juga lingkungan nyaman dan tidak berisik pada sekitar kandang. Pasalnya, lingkungan yang nyaman dan tidak berisik biasanya akan meningkatkan produktivitas burung tersebut.
Terlebih, kondisi lingkungan yang tidak berisik bisa mencegah terjadinya stres pada burung beo. Mengingat, burung beo yang stres biasanya akan jadi penghambat burung tersebut mengeluarkan kicauannya.
Kendati demikian, pastikan kondisi lingkungan sekitar tidak berisik agar burung tersebut tidak stres. Dengan begitu, burung beo akan tumbuh optimal dan mampu mengeluarkan kicauan yang lantang lagi merdu.