Adu Gagah di Candi Kedulan, Ratusan Kambing Berlaga di Kontes PE Kaligesing

oleh -8 views
Kambing PE Kaligesing dalam kontes di Candi Kedulan Sleman
Kambing PE Kaligesing dalam kontes di Candi Kedulan Sleman. (Dok. Pemkab Sleman)

Panennews.com – Ratusan kambing dengan poster tegap besar tampak memenuhi destinasi wisata di Candi Kedulan, Kapanewon Kalasan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (28/4/2024) pagi.

Kambing-kambing itu adalah kambing peranakan etawa (PE) ras Kaligesing yang tengah mengikuti kontes kambing tersebut dengan Piala Pin Land untuk regional Jawa.

Muhammad Mustakim selaku ketua panitia kontes menyebutkan bahwa kambing PE Kaligesing bertubuhnya tinggi besar menyerupai anakan sapi dengan bentuk kepala dan telinga yang unik.

“Bentuk tubuh yang bagus dan bobotnya yang berat membuat harga PE Kaligesing lebih mahal dibanding kambing jenis lain, apalagi kalau sudah menang lomba,” ujarnya.

Baca Juga :   Ternyata ini, Fakta Menarik Penguin Hewan Aquatik Menggemaskan

Kambing tersebut yang berusia 2 tahun bisa dihargai mencapai Rp 20 juta dan lebih mahal jika pernah menang kontes. Sementara kambing Kaligesing biasa di kisaran Rp 1,5 juta – Rp 4 juta.

Mustakim menjelaskan, kegiatan ini diselenggarakan oleh Dewan Perkumpulan Daerah (DPD) Perkumpulan Peternak Kambing Kaligesing Nasional (Perkkanas) Kabupaten Sleman.

“Kegiatan ini baru pertama kali diadakan yang diikuti tiga ratus peserta dari berbagai penjuru pulau Jawa,” kata Mustakim.

Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, yang menghadiri sekaligus membuka kontes kambing Peranakan Etawa (PE) ras Kaligesing Piala Pin Land regional Jawa ini mengapresiasi acara ini.

Baca Juga :   Jateng Panen Cempe, Suplai Kebutuhan Daging dan Susu Nasional

Diharapkan kegiatan ini dapat menarik antusiasme peserta kontes serta masyarakat, sehingga dapat meningkatkan perekonomian di Kabupaten Sleman. Terlebih dengan adanya sejumlah UMKM yang turut berpartisipasi pada kegiatan ini.

“Saya berharap melalui kegiatan ini dapat mengembangkan potensi wilayah yang ada di Kabupaten Sleman, khususnya budidaya kambing PE ras Kaligesing,” katanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.