Ingin Buah Duku Yang Manis, Begini Cara Mudah Memilihnya

oleh -210 views
1700056516
Foto : Dok. Barantan

Panennews.com – Awal tahun tepatnya pada kisaran bulan januari atau februari, lazimnya sebagian wilayah di Indonesia saat ini tengah musim duku.

Biasanya banyak dari kalangan masyarakat tengah membeli dan memilih buah duku tersebut. Sebagian masyarakat menginginkan buah duku dengan cita rasa manis, untuk mencapai hal tersebut banyak tips dalam memilih duku manis.

Secara garis besar, duku yang punya rasa manis umumnya memiliki intensitas kematangan yang cukup. Adapun kematangan buah itu sendiri bertanda pada warna yang berwarna putih cenderung cokelat. Pada warna tersebut, otomatis buahnya juga akan memiliki cita rasa manis.

Baca Juga :   Jangan Dibuang, Kulit Jeruk Ternyata Banyak Manfaatnya Bagi Kecantikan

Sedangkan duku yang memiliki warna putih cenderung hijau itu menandakan buah tersebut belum cukup matang. Hal tersebut juga buah yang belum matang memiliki cita rasa pahit atau asam. Oleh sebab itu, pilih lah buah duku matang dengan warna putih ke cokelatan.

Selain itu, pilih juga duku dengan intensitas permukaan kulit yang cenderung empuk. Pasalnya, buah duku dengan kulit empuk menandakan juga buah tersebut kian memasuki masa matang. Biasanya buah duku yang empuk dan matang, tentunya memiliki cita rasa manis dan menggugah selera.

Baca Juga :   Mengenal Menteng, Buah Khas Lokal Yang Kini Terancam Punah

Lebih jauh, tips selanjutnya yaitu pilih buah duku dengan ukuran yang cenderung sedang. Adapun maksud sedang tersebut, buah yang memiliki ukuran tidak terlalu kecil atau pun besar. Pasalnya, buah duku yang memiliki ukuran sedang menandakan bahwa buah itu dengan dagingnya memiliki cita rasa manis. Oleh sebab itu, pilih buah duku yang berukuran sedang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.