Kenari, Tanaman Iklim Tropis Yang Bernilai Ekonomi Tinggi

oleh -1,126 views
Pohon Kenari
Foto : Pixabay/konevi

Panennews.com – Dibandingkan dengan jenis tanaman kacang-kacangan yang lain, buah kenari mungkin kurang begitu populer. Padahal buah ini memiliki nilai ekonomi yang cukup tinggi dan banyak produk berkualitas tinggi yang dibuat dari bahan dasar buah ini.

Tanaman dengan nama latin Canarium ovatum ini adalah tanaman anggota dari suku Burseraceae. Tanaman ini memiliki setidaknya dua spesies. Pohonnya dapat tumbuh hingga 45 meter dengan diameter batang 1.5m.

Bagian yang banyak dimanfaatkan adalah buah dan biji. Di dalam buah terdapat biji yang dibungkus endokarp keras. Di dalamnya terdapat daging biji yang bisa dimakan. Biji buah ini memiliki kandungan protein dan lemak yang cukup tinggi. Biasanya bijinya banyak diolah menjadi berbagai produk olahan.

Baca Juga :   Dorong Ekspor Produk Kehutanan, Kemendag Berikan Relaksasi Kebijakan

Tanaman kenari tidak begitu banyak dibudidayakan karena memang membutuhkan waktu lama dan perawatan yang tidak mudah pula. Dari proses penanaman pertama hingga tumbuh buah pertama saja bisa membutuhkan waktu dari 7-15 tahun.

Pohon ini adalah jenis tanaman yang biasa dikembangkan di daerah dataran rendah hingga dataran tinggi yang memiliki ketinggian dari 0-600 meter. Tanaman ini biasanya ditemukan tumbuh di negara beriklim tropis termasuk di Indonesia. Biasanya banyak ditemukan di daerah Maluku.

Tanaman kenari merupakan jenis tanaman yang berpotensi dan memiliki nilai ekonomi tinggi. Sayangnya saat ini tanaman ini berstatus rentan sehingga cukup sulit ditemukan secara liar. Pembudidayaan pun membutuhkan waktu yang tidak sebentar sehingga membuatnya semakin sulit ditemukan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.