Cegah Penyakit, Pemprov DKI Periksa Kesehatan 1293 Hewan Kurban

oleh -9 views
92669882-33DF-49A1-BA56-54EA0321BBE617
Foto : Dok. Ditjen PKH

Panennews.com – Menjelang Hari Raya Idul adha, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta (Pemprov DKI) melalui Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Barat terus menggencarkan pemeriksaan kesehatan hewan kurban.

Hal Ini dilakukan untuk memastikan hewan kurban yang ada dalam kondisi sehat dan memenuhi persyaratan.

Kepala Sudin KPKP Jakarta Barat, Novy C Palit mengatakan, hingga kini pihaknya sudah melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap 1.293 hewan kurban di delapan kecamatan di Jakarta Barat. Rinciannya, 1.022 ekor sapi, 21 kerbau, 240 kambing, dan 10 domba.

Baca Juga :   Jelang Idul Adha, Penjualan Domba Garut Meningkat Secara Signifikan

“Pemeriksaan dilakukan pada 16 titik lokasi penampungan hewan kurban di delapan kecamatan di Jakarta Barat,” ujar Novy, Rabu (29/05/2024).

Dikatakan Novy, pemeriksaan hewan kurban di antaranya meliputi, kesehatan kuku, badan, mulut, lidah, dan lain sebagainya termasuk kebersihan dan kelayakan tempat penampungan.

Selain itu, pihaknya juga melakukan pengecekan dan pemeriksaan surat kesehatan hewan kurban dari daerah asal untuk mengantisipasi hewan kurban yang terjangkit penyakit.

Mengingat, pemeriksaan surat kesehatan juga hal yang sangat krusial. Dengan surat sehat tersebut, bisa dipastikan bahwa hewan tersebut dinyatakan sehat dan terhindar dari serangan jenis penyakit hewan.

Baca Juga :   Mengenal Tanaman Kratom, Dengan Daunnya Yang Banyak Manfaat

“Jadi ini juga untuk mengantisipasi hewan kurban yang terjangkit penyakit. Kami akan terus lakukan pemeriksaan hingga hari H dan beberapa hari setelah Hari Raya Iduladha,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.