Panen Raya Jagung Bersama Forkompinda Di Lahan Smart Farming Lanud El Tari Kupang

oleh -22 views
WhatsApp Image 2023-11-03 at 23.43.06
Panen Raya Jagung Bersama Forkopimda Di Lanud El Tari Kupang, (Panennews/Sony Taolin)

Panennews.com – Komandan Lanud El Tari Marsma TNI Aldrin P. Mongan,S.T.,M.Hum, M.Han bersama Forkompinda NTT melaksanakan peninjauan ke peternakan sapi dan panen raya jagung.

Adapun peninjauan peternakan sapi dan panen jagung itu di Lahan Smart Farming Lanud El Tari, Rabu (01/11/2023).

“Kami telah lakukan panen jagung bersama Forkompinda NTT dilahan Lanud El Tari. Diatas lahan tersebut ada pertanian jagung, sorgum serta peternakan ayam dan sapi. Dari tumbuh kembang tanam ke panen sudah bagus karena menggunakan teknologi yang sudah presisi,” kata Dan Lanud El Tari Kupang ujar Komandan Lanud El Tari Marsma TNI Aldrin P. Mongan,S.T.,M.Hum, M.Han.

Kegiatan tersebut jelas Marsma TNI Aldrin dilakukan sebelum mengikuti video conference (vicon) Gerakan Nasional Ketahanan Pangan Tahun 2023 bersama Wakil Presiden RI KH. Ma’ruf Amin yang dilaksanakan juga di Lahan Smart Farming Lanud El Tari.

Baca Juga :   Ratusan Hektare Sawah Siap Panen di Jakenan Terendam Banjir 1 Meter

Dia menyebutkan bahwa lahan Smart Farming di Lanud El Tari sudah masuk fase kedua yaitu Smart Integrated Precision Farming karena sudah dikombinasikan dan diharapakan menjadi sentra pelatihan.

“Disini sudah ada mahasiswa Universitas Nusa Cendana Kupang ( Undana ) yang sedang magang dan juga terintegrasi dengan PUPR, Kementerian Pertanian pusat maupun Provinsi dan instansi lainnya,” jelas Marsma TNI Aldrin.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Provinsi NTT, Lecky Koli yang membacakan sambutan Penjabat. Gubernur NTT Ayodhia Kalake saat itu mengapresiasi Danlanud El Tari dan jajarannya yang telah aktif dalam upaya menjaga ketahanan pangan di daerah.

Baca Juga :   Resmikan Pabrik Pupuk, Presiden Dorong Kapasitas Produksi

“Setelah Januari 2023 angka inflasi mencapai 6,65 % pada bulan September ini. Hal ini merupakan hasil dari kerja kolaborasi di Provinsi NTT dan berbagai pemangku kepentingan yang telah melakukan berbagai langkah strategi untuk mengendalikan harga bahan kebutuhan pokok di daerah ini ,” Ayodhia Kalake.

Hadir dalam peninjauan ke peternakan sapi dan panen raya jagung serta vicon Gerakan Nasional Ketahanan Pangan Tahun 2023 tersebut Wakapolda NTT Brigjen Pol Awi Setiyono, Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Kupang Robert, dan undangan para pejabat lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.