Cara Cangkok Pepaya Agar Segera Tumbuh

oleh -157 views
Ilustrasi Pohon Pepaya
Ilustrasi Pohon Pepaya - Foto : Pixabay/@padrinan

Panennews.com – Salah satu tanaman yang mudah untuk ditanam dan dibudidayakan adalah pepaya. Buah kaya manfaat ini memiliki berbagai macam jenis dan varietas. Jadi apabila ingin menyilang jenis tanaman baru, Anda perlu menggunakan cara cangkok pepaya yang benar supaya pepaya tumbuh.

Pertama, siapkan tanaman utama atau tanaman induk yang baik dan kualitasnya bagus. Potong tunas yang telah dipilih. Setelah itu, bekas potongan diberi kayu kecil agar tidak menyatu degan bagian yang lainnya. Bisa menggunakan potongan bambu atau bahan organik lainnya.

Baca Juga :   Sebar 3000 Benih, Sulbar Jadi Pusat Komoditi Ikan Nila Budidaya Nasional

Agar akar tumbuh dengan cepat, maka pada cangkokan perlu diberikan ZPT atau zat pengatur tumbuh. Macamnya ada Root Up, Rootone, dan yang alami bisa menggunakan ekstrak dari bawang merah. Apabila sudah diberi ZPT, maka tunggu hingga mengering dan meresap terlebih dahulu.

Selanjutnya barulah beri media cangkok. Bisa menggunakan serabut ataupun tanah. Baik dibungkus menggunakan plastik, atau di tanam sendiri di pot juga bisa. Semuanya tergantung pada kebiasaan dan selera Anda.

Pada media yang menggunakan kantong plastik sebagai pembungkusnya akarnya lebih banyak. Akan tetapi membutuhkan waktu yang lebih lama dibandingkan dengan pada pot.

Baca Juga :   Hidroponik Screen House, Trik Jitu Stabilkan Produksi Sayuran

Setelah panen cangkokan, langkah terakhir yaitu dengan menanamnya di polibag atau langsung ke tanah. Itulah cara cangkok pepaya yang mudah dan jika dilakukan dengan benar, maka pohon pepaya akan cepat tumbuh.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *