Agar Tetap Tangguh, Begini Cara Meningkatkan Nafsu Makan Ayam Bangkok

oleh -9 views
Ayam Batik
Foto : Shutter Stock

Panennews.com – Ayam bangkok merupakan jenis ayam aduan yang terkenal akan kekuatan dan ketangguhannya. Agar tetap prima, nafsu makan ayam tersebut pun harus terjaga dengan baik.

Namun, sebagian orang tengah mengeluh lantaran nafsu makan ayam ini cenderung menurun. Oleh sebab itu, ada sejumlah cara mudah dalam meningkatkan nafsu makan ayam bangkok. Adapun cara tersebut antara lain.

Beri Pakan Berkualitas

Ayam bangkok membutuhkan asupan nutrisi seimbang yang mencakup protein, lemak, karbohidrat, hingga sejumlah vitamin. Oleh sebab itu, pemberian pakan berkualitas dengan kandungan nutrisi seimbang sangat dibutuhkan. Adapun nutrisi tersebut dapat membantu ayam bangkok tetap terjaga nafsu makannya, sehingga nafsu makan ayam ini cenderung meningkat.

Baca Juga :   Hamster Mencret Terus, Kenali Penyebab Dan Cara Mengatasinya

Berikan Vitamin Tambahan

Selain pakan berkualitas, anda juga harus memberikan vitamin tambahan pada ayam bangkok. Pasalnya, vitamin tambahan mengandung beberapa nutrisi yang dapat meningkatkan nafsu makan ayam. Selain itu, vitamin tambahan juga dapat meningkatkan kesehatan ayam bangkok. Bahkan, vitamin ini juga dapat meningkatkan produktivitas hingga tumbuh kembang ayam bangkok.

Menjaga Kebersihan Kandang

Kondisi kandang yang nyaman dan bersih sangat mempengaruhi nafsu makan ayam bangkok. Lantaran kandang yang kotor biasanya terdapat bakteri penyebab nafsu makan ayam menurun. Oleh sebab itu, anda harus menjaga kebersihan kandang agar ayam bangkok tetap terjaga kembali nafsu makannya. Selain itu, pastikan juga suhu kandang agar tetap normal. Pasalnya, suhu kandang yang normal dapat membuat ayam tersebut tetap nyaman dan nafsu makan meningkat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.