Panennews.com – Kelinci merupakan salah satu jenis hewan peliharaan yang memiliki tampilan mungil dan juga lucu. Hewan tersebut telah banyak dipelihara oleh banyaknya kalangan masyarakat.
Bagi anda yang memelihara kelinci tentunya harus merawat kelinci dengan baik salah satunya menjaga kesehatan hewan tersebut. Agar kelinci selalu sehat maka ketahuilah jenis penyakit yang dapat menyerangnya dan berikut cara mengatasinya, jenis penyakit itu diantaranya.
Tungau Telinga
Penyakit ini dapat menyerang hewan kelinci kesayangan anda akibat infeksi parasit dari virus-virus yang ada ditelinga, biasanya penyakit tersebut dapat menyerang bagian telinga kelinci sehingga menjadi berkerak. Selain itu, telinga kelinci juga dapat menjadi koreng akibat virus tersebut. Adapun cara mengatasi penyakit ini dengan membersihkan telinga kelinci secara teratur, agar virus dan kotoran yang ada ditelinga cenderung menghilang.
Bengkak Abses
Penyakit tersebut biasanya menyerang kelinci pada bagian sekitar kepala yang mengalami pembengkakan, penyebab utamanya yaitu kehilangan cairan darah yang mengalir. Adapun cara mengatasi penyakit tersebut yaitu dengan memberinya pakan nutrisi seimbang, sehingga aliran darah ke bagian kepala cenderung lancar.
Infeksi Pernafasan
Penyakit kelinci selanjutnya yaitu infeksi pada saluran pernafasannya, gejala dari penyakit ini bisa mengeluarkan cairan pada mulut dan hidung kelinci sehingga pernafasannya terganggu. Selain itu, penyakit ini juga menyerang bagian organ pernafasan kelinci. Adapun cara mengatasi penyakit ini dengan memberinya alat bantu pernafasan dan tentunya segera lakukan konsultasi ke dokter hewan terdekat.