Panennews.com – Dekke ihan merupakan salah satu spesies ikan yang keberadaannya hanya dapat ditemukan pada wilayah Sumatera Utara. Oleh sebagian orang, mengenal ikan ini dengan sebutan ikan batak.
Ikan tersebut mempunyai nama Ilmiah Neolissochillus Thienemanni ini masih termasuk dalam Genus Neolissochillus. Adapun nama-nama lain dari ikan ini sering disebut dengan ikan jurung oleh masyarakat sekitar.
Secara umum, ikan tersebut mempunyai ukuran lebar berkisar antara 3 – 5 cm dengan panjangnya berkisar 23 cm, biasanya dengan ukuran tersebut ikan ini mempunyai berat kisaran 100 gram. Adapun bentuk tubuh ikan memanjang terdapat 10 baris pori-pori tak beraturan dan memiliki mulut cenderung monjong, biasanya ikan ini mempunyai warna silver cenderung hitam.
Selain itu, ditubuhnya pun terdapat jari-jari sirip punggung yang cenderung keras dengan bentuk siripnya memanjang pada jenis jantan, sedangkan jenis betina memiliki sirip cenderung pendek. Biasanya dengan siripnya tersebut, dapat berfungsi sebagai melindungi diri dari musuh-musuhnya.
Sementara itu, habitat asli dari ikan dekke ini yaitu hulu sungai ditanah batak dengan airnya yang cukup deras. Biasanya pada habitat aslinya ikan ini mempunyai sifat agresif dan gesit, baik saat mengejar mangsanya maupun menghindari ancaman pemangsanya.Lebih lanjut, ikan ini dapat bertahan lama hidup dengan kisaran waktu mencapai 5 tahun lamanya pada habitat aslinya di sebuah sungai pada daerah Batak atau wilayah Sumatera Utara.