Penebangan Hutan Secara Liar Bikin 3 Jenis Buah Ini Langka, Benarkah?

oleh -10 views
Velvet apple fruit or bisbul grow on tree.
Foto : Istockphoto

Panennews.com – Penebangan pohon dan hutan di Indonesia secara besar-besaran serta tidak adanya pembudidayaan, jadi penyebab buah langka bermunculan di Indonesia.

Ada sejumlah buah-buahan yang kini terancam punah, bahkan keberadaan buah ini pun sudah jarang ditemukan lagi. Adapun buah tersebut diantaranya.

Ramania

Buah ini berasal dari Provinsi Kalimantan Tengah, ramania kerap populer dengan sebutan buah gandaria. Keberadaannya terancam punah lantaran bibit tanaman ramania sulit ditemukan, sehingga tidak adanya pembudidayaan. Oleh karena itu, buah ini terancam punah di Indonesia. Padahal, tanaman ramania cukup mudah untuk dibudidayakan.

Baca Juga :   Tips Memilih Buah Nangka Yang Matang Dan Manis

Ciplukan

Buah ciplukan sebenarnya pada beberapa tahun lalu, masih tergolong banyak ditemukan pada daerah hutan tropis. Namun, lantaran tidak adanya pembudidayaan pada tanaman buah tersebut menyebabkan buah ini terancam punah. Selain itu, penebangan hutan yang secara besar-besaran juga jadi penyebab buah tersebut langka. Oleh karena itu, buah ini masih termasuk ke dalam buah langka di Indonesia.

Bisbul

Buah yang bisa langsung dikonsumsi ini cukup tergolong langka di Indonesia. Pasalnya, buah ini tidak adanya pembudidayaan yang cukup masif. Selain itu, penebangan hutan secara banyak dan liar juga jadi salah satu penyebab buah bisbul langka. Oleh karena itu, buah bisbul juga masih termasuk ke dalam buah langka di Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.