Rombusa Mini, Tanaman Hias Daun Rimbun Yang Berbunga Cantik

oleh -242 views
istockphoto-1414162592-612x612
Foto : Istockphoto

Panennews.com – Rombusa mini merupakan salah satu jenis tanaman hias yang mempunyai daun cenderung rimbun. Biasanya jenis tanaman ini tumbuh subur pada wilayah iklim tropis.

Tanaman ini mempunyai nama Ilmiah Tabernaemontana Corymbosa yang masih tergabung ke dalam suku famili dari Apocynaceae. Spesies rombusa biasanya mempunyai tampilan bunga yang sangat cantik.

Secara morfologi, tanaman rombusa mini berbentuk semak yang mempunyai ukuran kecil atau pun mini. Daunnya memiliki karakter oval seperti telur dengan ujungnya yang cenderung runcing.

Baca Juga :   Jemur Tanaman Bonsai, Jadi Ajang Petani Untuk Melestarikan Alam

Lebih lanjut, daun tersebut memiliki ukuran panjang berkisar antara 5 – 8 cm dengan warna cenderung hijau. Biasanya daun ini dapat tumbuh secara lebat serta berseling pada bagian batang hingga rantingnya.

Selain itu, tanaman ini juga mempunyai buah berbentuk bulat lonjong. Biasanya buah tersebut dapat tumbuh pada bagian ujung batangnya. Pada buahnya, memiliki serabut yang nantinya tumbuh bunga.

Sementara itu, serabut dari tanaman rombusa ini nantinya akan tumbuh bunga dengan ukurannya yang cenderung kecil. Bunga tumbuhan rombusa berbentuk kupu-kupu atau bintang.

Baca Juga :   Serahkan Bantuan Bibit Cabai, Pemkot Yogyakarta Turunkan Inflasi

Lebih jauh, biasanya bunga tanaman rombusa ini memiliki 5 kelopak yang menjuntai pada sekitar daunnya. Aroma dari bunga ini memancarkan aroma yang cenderung harum jika dibandingkan dengan bunga lainnya.

Yang lebih menawan lagi, bunga ini mempunyai warna putih cerah.  Dari warna putih cerah tersebut menjadikan bunga ini terbilang cantik dan juga menawan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.