Panennews.com – Ujung atap merupakan salah satu jenis pohon dengan bentuknya kecil yang kerap tumbuh pada wilayah iklim tropis. Jenis pohon yang satu ini keberadaannya di Indonesia kerap menghiasi pada daerah Kalimantan timur, selatan, maupun tengah.
Pohon tersebut memiliki nama Ilmiah Baeckea Frutescens yang masih termasuk ke dalam Genus Baeckea. Pohon ini juga masih satu famili dengan keluarga tumbuh-tumbuhan dari Myrtaceae.
Secara morfologi, pohon ini dapat tumbuh hingga mencapai ketinggian yang berkisar antara 6 meter dengan berdiameter lebar dikisarkan mencapai 11 cm. Biasanya pohon ini dilengkapi daun yang berciri-ciri harum dengan bentuknya cenderung mirip jarum berukuran panjangnya 5 – 10 milimeter, adapun daun tersebut mempunyai warna merah tua dengan percabangannya berwarna cenderung abu.
Selain itu, terdapat bunga disela-sela batang dan daunnya yang bunga tersebut memiliki sifat tunggal berwarna putih jika masih mudanya, sedangkan bunga tuanya berwarna merah tua. Biasanya pohon ini dapat berbunga lebat sepanjang tahun atau hampir setiap bulannya, hal tersebut bisa dianggap menjadi ciri-ciri khas pada pohon ujung atap ini.
Sementara itu, daun dan bunganya tersebut mengandung minyak essensial pinnena yang dipercayai oleh kebanyakan orang dinilai bermanfaat bagi kesehatan, biasanya daun dan bunganya dapat dimanfaatkan sebagai jamu-jamuan tradisional, tanaman obat, dan juga bisa dimanfaatkan sebagai obat gosok pada perut yang sakit atau pun masuk angin.