Jangan Remehkan, Daun Jambu Biji Banyak Khasiatnya

oleh -155 views
Jambu Biji
Ilustrasi Buah Jambu Biji - Foto : Pixabay

Panennnews.com – Buah jambu biji terkenal dengan vitamin C dan antioksidan yang cukup tinggi. Nutrisi yang cukup tinggi terkandung dalam buah tersebut juga mampu untuk menangkal radikal bebas yang dapat merusak sel di dalam tubuh. Tapi tidak sebatas buahnya saja yang banyak mengandung manfaat, daun jambu biji juga kaya akan manfaat untuk kesehatan tubuh kita.

Melansir dari laman Klikdokter.com ada beberapa manfaat yang ada pada daun jambu biji tersebut. Salah satunya yaitu mengurangi sakit perut saat haid. Daun jambu biji diklaim sebagai obat tradisional mengurangi kram di sekitar perut bawah wanita saat haid.

Baca Juga :   Menilik Lebih Banyak Ragam Khasiat Dari Tanaman Jati Belanda

Selain itu, daun ini juga diklaim mampu untuk mempercepat proses penyembuhan diare serta mengurangi rasa sakit perut. Lebih lanjut manfaat yang terkandung dalam daun jambu biji juga dapat menurunkan tekanan darah pada pendertia hipertensi. Akan tetapi untuk mengobati hipertensi tersebut, tidak boleh hanya mengkonsumsi buah jambu biji saja, tetapi wajib juga untuk dikonsultasikannya dengan dokter.

Manfaat lainnya yang didapat dari daun buah dengan nama latin Psidium guajava ini juga dapat dipercaya untuk mengobati jerawat dan bintik hitam, mencegah penuaan dini, serta mampu mengurangi nyeri pada sendi lutut.

Baca Juga :   Jangan Remehkan 14 Manfaat Konsumsi Pepaya Bagi Kesehatan

Wah, banyak juga ya manfaat yang ada pada daun tersebut. Apakah anda juga merasakan manfaat yang sama saat mengkonsumsi daun jambu biji tersebut ?.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.