Selain Lezat, Sarang Lebah Juga Banyak Manfaatnya

oleh -214 views
Sarang Lebah
Foto : Istockphoto

Panennews.com – Manisnya madu mungkin saja sering banyak yang mengkonsumsi sebagai asupan nutrisi yang baik untuk tubuh. Akan tetapi selain madu, ternyata sarangnya juga tak kalah hebat dalam menenuhi nutrisi dalam tubuh yang sangat baik.

Sarang lebah atau yang biasanya dikenal dengan sebutan honeycomb memang kaya akan nutrisi. Sarang ini dipercaya dapat meningkatkan imun tubuh. Fungsinya dapat sebagai imunostimulator untuk mengaktifkan kembali imunitas yang rendah dalam tubuh.

Nutrisi lainnya yang terdapat dalam sarang ini yaitu zat bioflavonoid. Zat ini dapat cukup penting diperlukan oleh tubuh untuk melindungi lapisan protein dari ancaman virus. Maka tak heran sarang lebah ini cukup memperkuat sistem imun dalam tubuh.

Baca Juga :   Dinyatakan Sehat, Ratusan Ton Bahan Baku Ternak Masuk Di Sulawesi Selatan

Selain itu, sarang lebah sangat menunjang untuk kesehatan jantung.Menurut beberapa penelitian yang ada, madu murni dapat membantu untuk melebarkan pembuluh yang ada di jantung, sehingga akan lebih menyehatkan untuk jantung.

Lebih lanjut rasa manis yang terkandung dalam madu juga bisa bermanfaat untuk tubuh sebagai asupan penambah energi, utamanya untuk kesehatan otak. Nah banyak juga kan manfaat dan kandungan nutrisinya, apakah kamu sudah pernah mencobanya ?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.