Cerita Sukses, Mantan Driver Rental Bisa Panen 1.2 Ton Lele Tiap Bulan

oleh -273 views
Rahmat Saputra, Ketua Kelompok Pokda Lele Djoeang, Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan - Foto : Youtube KKP

Probiotik Buatan

Dikutip dari Channel Youtube KKP, Saputra mengungkapkan bahwa dengan adanya pendampingan tersebut, benih lele yang dihasilkan saat panen meningkat drastis. Dari semula hanya 80 kilogram, kini bisa meningkat sampai dengan 1,2 ton per bulannya.

Kesuksesan ini tak lain adalah hasil penyuluhan dengan melakukan beberapa metode budidaya lele. Reza mengungkapkan bahwa sebagian masyarakat kurang mengetahui tentang metode maupun terapan tentang budidaya ikan lele.

Maka dari itu, Reza membina kelompok ini dengan menerapkan probiotik buatan untuk peningkatan produksi ikan ini. Penerapan probiotik buatan memberikan dampak yang cukup signifikan jika dibandingkan dengan pemberian pakan pelet biasa.

Baca Juga :   Kini Nelayan Konawe Selatan Mulai Galakan Budidaya Ikan Putih Bubara

Sehingga dari biasanya masa panen sekitar 2.5 bulan, kini dari hasil penerapan tersebut masa panen lele dapat dipangkas sampai dengan 14 hari saja. Dengan demikian, maka hanya butuh waktu satu bulan saja, kelompok ini sudah mulai panen.

Hal itu menjadikan Saputra dan kelompoknya kini terus fokus dalam meningkatkan pengelolaan dan pengetahuan lebih jauh mengenai budidaya ikan ini. Hasil yang didapatkannya pun kini dapat meningkatkan taraf ekonomi keluarga.

Pokda Lele Djoeang yang didirikan dalam waktu satu tahun silam ini, kini dapat memenuhi kebutuhan pasar konsumen ikan lele di Pelembang yang cukup tinggi.

Baca Juga :   Ini Dia Sang Penemu Madu Terbaik di Asia

Kedepannya, Saputra akan lebih mengedepankan pengembangan dalam hal benih, pembesaran, dan perluasan lahan kolam ikan lele tersebut.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.